Mengenal Teknologi

Cara Membedakan Rom Xiaomi Abal-Abal atau Asli

   Xiaomi - Sudah pernah dengar kan? Ya,Xiaomi adalah perusahaan asal Tiongkok yg mendalami sektor Smartphone,Laptop,dan alat elektronik lainnya.

   Baiklah kali ini saya akan membagikan cara supaya anda bisa mengetahui Android Xiaomi anda menggunakan Rom abal abal atau Rom resmi.


CIRI CIRI ROM DISTRIBUTOR
1. Lihat Tentang Seluler



     Cari  bacaan tentang versi miui.  
Jika Versi MIUI anda lebih dari 4  digit,bisa dipastikan anda menggunakan rom abal abal atau disebut rom distributor.


2. Biasanya Muncul Pop-Up
    Distributor yg ingin mendapatkan penghasilan lebih dari smartphone yg dijualnya,terutama Xiaomi. Biasanya mereka memasang sebuah aplikasi/scrip yg berisi iklan,dan apabila user Xiaomi membuka aplikasi lain, pasti akan muncul jendela iklan. hmm,sangat mengganggu bukan. Pada rom MIUI resmi tidak ada iklan iklan lagi.

3. Aplikasi Sering FC
    FC atau kata lain dari Force Close yaitu apabila anda membuka aplikasi akan terjadi meutup dengan sendirinya. Bayangkan jika anda sedang bermultitasking,chatting,gaming. serasa akan melempar smartphone tersebut.

4. Tidak Mendapatkan Update Dari XIAOMI
     Biasanya distributor itu memakai atau memodif rom MIUI dengan keinginannya sendiri, maka dari itu jika anda mengecek UPDATER, maka tidak akan ada update/upgrade.

CIRI CIRI ROM MIUI RESMI/ORIGINAL

1. Terpasang Aplikasi Google
     Rom resmi sudah memakai prinsip global,yaitu di mana developer MIUI membuat untuk global atau dunia. Dan pasti ada Bahasa Indonesianya.

Contoh rom resmi:

2. Mendapat UPDATE
     Seperti rom rom lainnya, MIUI resmi akan mengeluarkan update baru jika di versi sebelumnya banyak terdapat bug atau sudah terlalu usang.


Nah itu tadi Perbedaan Rom MIUI Resmi dengan Abal abal. 


cara mengecek miui anda resmi atau abal abal bisa menggunakan cara di bawah ini.

1. buka websiteHttps://jd.mi.com/



2. gunakan aplikasi scanner pada xiaomi anda
3. akan otomatis mendownload aplikasi tersebut
4. jalankan aplikasinya lalu buka kembali websitenya dan scan sampai selesai
5. biarkan menscan sampai selesai,dan hasilnya bisa dilihat dari website tadi
Terima kasih telah mengunjungi blog ini. semoga artikel ini bisa membantu anda. Artikel terkait: root android mudah

Related : Cara Membedakan Rom Xiaomi Abal-Abal atau Asli

0 Komentar untuk "Cara Membedakan Rom Xiaomi Abal-Abal atau Asli"